Bengkulu Daftar Menarik Hotel

Hotel di Bengkulu, 15 Rekomendasi Hotel Bagus dan Strategis

0 Komentar
Beranda
Bengkulu
Daftar Menarik
Hotel
Hotel di Bengkulu, 15 Rekomendasi Hotel Bagus dan Strategis

Kota Bengkulu menawarkan banyak tempat yang menarik untuk dikunjungi. Kaya pantai yang indah dan sejumlah tempat bersejarah. Fasilitas akomodasi di sana juga lengkap memadai. Bila ada rencana liburan ke Bengkulu, berikut beberapa rekomendasi hotel di Bengkulu yang bisa Anda pertimbangkan salah satunya.

Daftar Rekomendasi hotel Kota Bengkulu di bawah ini mencakup berbagai jenis akomodasi. Selain hotel, ada juga beberapa penginapan dan homestay. Rate atau tarif per malam sangat dinamis dan bervariasi. Budget hotel mulai harga Rp 100 ribuan. Selebihnya, ada juga hotel bintang 4 dengan tarif lebih dari Rp 500 ribu.

[alerthotel/]

Santika Hotel Bintang 3 Bengkulu

Menempati bangunan kontemporer, Hotel Santika berada di dekat Stadion Semarak atau 1,1 kilometer dari Mega Mall Bengkulu. Hanya 7 menit dengan mobil dari Bencoolen Mall Pantai Panjang. Selain kamar berfasilitas lengkap, hotel juga memiliki kolam renang, spa, fitness, restoran, lobby lounge, serta ballroom.

[tarifdua tarif="620.000" idlink="579415" alamat="Jalan Jati No.45, Sawah Lebar, Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu"/]

Grage Horizon Hotel di Bengkulu

Grage Hotel adalah hotel bintang tiga dengan kolam renang menghadap ke Pantai Panjang. Selain dekat pantai terpopuler, lokasinya hanya 550 meter dari Rumah Bekas Kediaman Bung Karno. Menyajikan kamar dengan balkon, suite dengan ruang tamu terpisah. Selebihnya ada restoran, kafe, serta ruang rapat dan acara.

[tarifdua tarif="539.000" idlink="579421" alamat="Jalan Nala No. 142, Anggut Bawah, Kec. Ratu Samban, Kota Bengkulu"/]

Sinar Sport Hotel Kota Bengkulu

Hotel bertema sport ini menempatkan Anda di sekitar Rumah Ibu Fatmawati Soekarno dan Mega Mall Bengkulu. 2 kilometer dari Benteng Marlboroungh yang ikonik. Menyajikan kamar tematik penuh warna serta suite dengan sofa dan minibar. Fasilitasnya memadai, dan juga memiliki restoran dan kolam renang luar ruangan.

[tarifdua tarif="455.000" idlink="923533464" alamat="Jl. Letjend Suprapto 378, Anggut Dalam, Ratu Samban, Kota Bengkulu"/]

Mercure Hotel Bintang 4 Bengkulu

Mercure Hotel hadir sebagai pilihan akomodasi mewah dengan kenyamanan maksimal. Berada di jalan yang ramai, sekira 2 kilometer dari Bencoolen Mall dan Sport Center Pantai Panjang. Selain 224 kamar dan suite fitur premium, di sini juga ada ruang meeting, restoran, bar, outdoor pool, gym, kids corner, spa dan lounge.

[tarifdua tarif="610.000" idlink="1909701202" alamat="Jl. S. Parman No. 27, Padang Jati, Kec. Ratu Samban, Kota Bengkulu"/]

OYO 1678 Jati Exclusive Homestay

Pengalaman menginap nyaman dengan tarif murah bisa juga Anda dapatkan di OYO 1678 Jati Exclusive Homestay. Dikelilingi berbagai tempat bersantap, akomodasi ini menyajikan unit kamar bersih nyaman dilengkapi dengan fitur kenyamanan standar OYO. Ada AC, meja kerja, lemari, TV dan kamar mandi. Free Wi-Fi dan parkir di area.

[tarifdua tarif="135.000" idlink="1909551640" alamat="Alamat: Jalan Jati No. 45, Padang Jati, Ratu Samban, Kota Bengkulu"/]

Hotel Tanjung Karang di Bengkulu

Rekomendasi berikutnya yakni Hotel Tanjung Karang, lokasinya berjarak 1,0 kilometer dari Museum Bengkulu. Kurang lebih 7 menit dari Mega Mall maupun Bencoolen Mall. Di hotel, Anda bisa pilih salah satu kamar simpel dan nyaman ber-AC dilengkapi TV layar datar dan kamar mandi. Restoran, ruang acara dan free Wi-Fi tersedia.

[tarifdua tarif="285.000" idlink="39400762" alamat="Jl. Mayjen Sutoyo No.4, Tanah Patah, Kec. Ratu Agung, Kota Bengkulu"/]

Sans Hotel Havila Kota Bengkulu

Sans Hotel Havila merupakan hotel murah dari RedDoorz dengan unit kamar bebas rokok penuh warna. Selain ber-AC, di kamar juga ada TV LED, free Wi-Fi, kamar mandi amenitas gratis dan water heater. Playground dan free kopi juga ada. Dekat Pantai Muara Dua atau 15 menit berkendara ke Bandara Fatmawati Soekarno.

[tarifdua tarif="250.000" idlink="1916560598" alamat="Jalan Sadang No.21, Lkr. Barat, Kec. Gading Cempaka, Kota Bengkulu"/]

Hotel Grhadika Jodipati Syariah

Anda juga bisa pertimbangkan menginap di Hotel Jodipati yang hanya 650 meter dari pasir pantai Kota Bengkulu. Dekat fitness center dan futsal atau 6 menit berkendara ke Museum Bengkulu. Akomodasinya menawarkan Wi-Fi gratis, TV layar datar, dan kamar mandi, sebagian menambah sofa. Restoran juga tersedia.

[tarifdua tarif="199.000" idlink="579417" alamat="Jl. Batanghari No. 39, Nusa Indah, Kec. Ratu Agung, Kota Bengkulu"/]

Cordela Inn Hotel Kota Bengkulu

Cordela Inn juga menyajikan akses mudah ke spot wisata, hiburan, dan pusat perbelanjaan di jantung kota. Hanya 1 kilometer dari Tugu Thomas Parr, 5 menit berkendara dari Mega Mall maupun ke Pantai Panjang. Tidak hanya unit akomodasi modern berfitur memadai, di properti juga tersedia restoran, fasilitas rapat dan acara.

[tarifdua tarif="340.000" idlink="1909701200" alamat="Jl. Jendral Sudirman 57, Tengah Padang, Tlk. Segara, Kota Bengkulu"/]

Amaris Hotel Bintang 2 Bengkulu

Terletak di area penuh pertokoan dan tempat makan, Amaris Hotel berjarak 350 meter dari Bencoolen Mall dekat Pantai Panjang. Hotel memiliki kamar simpel dengan nuansa cerah dan berbagai fasilitas kenyamanan termasuk TV, brankas dan ensuite bathroom. Selain itu, ada restoran, meeting room, kids pool, serta outdoor pool.

[tarifdua tarif="380.000" idlink="49466894" alamat="Jalan Putri Gading Cempaka 8, Penurunan, Ratu Samban, Kota Bengkulu"/]

Splash Hotel Bintang 3 Bengkulu

Splash Hotel berada di jantung kota di dekat Unihaz Bengkulu. 5 menit dengan mobil dari Fort Marlborough, Pantai Zakat, serta Pantai Tapak Paderi. Hotel bisnis bintang 3 dengan 52 kamar modern yang kaya fasilitas praktis. Meski banyak spot bersantap di sekitar, hotel juga memiliki on-site restaurant serta lounge di lokasinya.

[tarifdua tarif="282.000" idlink="190158" alamat="Jl. Jendral Sudirman 48, Tengah Padang, Tlk. Segara, Kota Bengkulu"/]

RedDoorz at Hotel Grand Mentari

Jika Anda mencari hotel murah di Bengkulu, menginap di RedDoorz Syariah Hotel Grand Mentari juga ide yang bagus. Berada di pusat kota, dekat berbagai tempat makan di sekitar UMB dan Mega Mall Bengkulu. Kamar bagus dengan fasilitas standart RedDoorz, meliputi TV layar datar, Wi-Fi gratis, air mineral, serta kamar mandi.

[tarifdua tarif="150.000" idlink="1907492964" alamat="Jl. Jawa No.32 RT 12 Suka Merindu, Kec. Sungai Serut, Kota Bengkulu"/]

OYO 90397 Kiapma Syariah Hotel

Hotel murah bagus di jantung Kota Bengkulu juga mencakup OYO 90397 Kiapma Syariah Hotel, dekat Museum Bengkulu. Kurang lebih 20 menit berkendara dari Bandara Fatmawati Soekarno. Menyediakan kamar nuansa cerah lengkap dengan AC, LED TV, shower di kamar mandi, Wi-Fi, pembuat teh dan kopi. Sarapan juga tersedia.

[tarifdua tarif="220.000" idlink="1914266883" alamat="Jalan Musium No. 18, Jemb. Kecil, Kec. Singaran Pati, Kota Bengkulu"/]

Grand Jitra Syariah Kota Bengkulu

Rekomendasi hotel bagus di Kota Bengkulu termasuk Grand Jitra Syariah dengan harga bersahabat. Akomodasi dengan taman yang menawarkan unit kamar ber-AC dengan Wi-Fi gratis, TV, kamar mandi dalam, dan berbagai perabot kayu. Lokasi di pusat kota, di sekitar Monumen Tugu Thomas Parr dekat Benteng Marlborough.

[tarifdua tarif="-" idlink="1910720108" alamat="Jl. Vand Iskandar Baksir 18, Ps. Jitra, Tlk. Segara, Kota Bengkulu"/]

Pringgading Surf Camp Bengkulu

Pringgading Surf Camp Redpartner Bengkulu adalah budget hotel dekat Pantai Pasir Putih di sisi tenggara Pantai Panjang. Menawarkan unit akomodasi bebas rokok dilengkapi Wi-Fi dan air mineral gratis, TV layar datar, AC, dan amenitas memadai di kamar mandi. Fasilitas yang lain meliputi peralatan makan dan area parkir mobil.

[tarifdua tarif="335.000" idlink="1916446072" alamat="Jalan Ciliwung Bawah, Lempuing, Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu"/]

Demikian daftar 15 rekomendasi penginapan, homestay, guest house, serta hotel bagus dan murah di Kota Bengkulu. Pertimbangkan salah satu sesuai dengan bajet dan kebutuhan menginap Anda di sana. Bila ingin lebih banyak opsi hotel, lihat daftar lengkapnya DI SINI. Lihat juga daftar Tempat Wisata di Bengkulu.