Tidak hanya kaya akan pantai yang cantik, Kabupaten Kebumen juga mengoleksi banyak spot wisata alam lain yang tak kalah menariknya untuk dijelajahi. Di sana terdapat wisata air panas dan beberapa goa purba. Tidak terkecuali bendungan atau Waduk Sempor yang indah di kawasan Pegunungan Serayu Selatan.
Intinya, Kebumen merupakan destinasi yang sempurna untuk traveler petualang alam di Jawa Tengah. Bila memang punya rencana liburan ke Kebumen, pastikan Waduk Sempor masuk dalam daftar kunjungan Anda. Tempat wisata ini terletak di Desa Sempor, Kecamatan Sempor, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.
Daya Tarik Waduk Sempor di Kebumen
Waduk Sempor merupakan bendungan penghubung Sungai Jatinegara (Sungai Sempor) dan Sungai Cicingguling yang bermuara di Samudera Hindia. Walaupun terletak pada ketinggian kurang lebih 30 mdpl dengan suhu yang tinggi karena dekat pantai, bendungan ini lebih menyajikan suasana sejuk menenangkan.
Udara di kawasannya cenderung sejuk karena Bendungan Sempor berada di kaki Pegunungan Serayu Selatan yang rimbun oleh ragam pepohonan. Pemandangan alamnya pun sangat mengagumkan berlatar sabuk perbukitan yang mengelilingi areanya. Nuansa damai dan tenang begitu mendominasi danau buatan ini.
Oleh karena itu, selain fungsi utamanya sebagai sarana irigasi teknis bagi ribuan hektare sawah, waduk ini juga menyimpan potensi besar sebagai tempat wisata. Berkat lanskapnya yang luar biasa indah, bendungan ini termasuk tempat wisata terkenal di Kebumen. Cocok bagi siapapun, termasuk untuk wisata keluarga.
Mengenai sejarah Waduk Sempor di Kebumen, pembangunan danau buatan ini dimulai pada tahun 1958 hingga selesai tahun 1978. Jauh sebelum itu, potensi area Sempor yang cocok untuk pembangunan suatu waduk sudah diidentifikasi saat Pemerintah Belanda berkuasa di Indonesia. Tepatnya pada tahun 1916.
Sejarah pembangunannya juga diselimuti oleh tragedi. Pada tahun 1967, ketika masih berbentuk timbunan tanah, bendungan ini pernah jebol hingga menelan 127 korban para pekerja Proyek Sempor. Untuk mengenang kejadian tersebut, Monumen Sempor dibangun dan diresmikan tahun 1978 di kawasan waduk.
Saat ini sebagai salah satu spot wisata populer di Kebumen, Bendungan Sempor memungkinkan wisatawan melakukan berbagai aktivitas yang menarik. Sekedar bersantai menikmati suasana atau menjelajah kawasan waduk agar menemukan sudut keindahan yang berbeda. Bisa juga susuri perairan dengan berperahu.
Bendungan Sempor Kebumen juga merupakan destinasi favorit pemancing. Jika suka memancing, Anda bisa melakukannya. Waktu terbaik mengunjungi tempat wisata ini adalah pagi hari atau sore hari. Kawasan ini juga terkenal sebagai spot menikmati matahari terbit. Jadi, jangan lewatkan keindahan sunrise di sini.
{next}Fasilitas Wisata dan Harga Tiket Masuk
Sebagai salah satu objek wisata terkenal di Kebumen, Waduk Sempor dilengkapi fasilitas yang lengkap dan memadai. Untuk menunjang kegiatan wisatawan, saat ini telah tersedia berbagai wahana wisata air, seperti perahu hias, perahu bebek, kano, dan lain-lain. Ada juga fasilitas untuk bersepeda maupun lari-lari santai.
Untuk fasilitas umum juga terbilang memadai, mencakup area parkir kendaraan yang luas, mushola, tempat istirahat berupa gazebo, toilet umum. Serta, jajaran warung makanan dan minuman. Berlibur ke objek wisata waduk ini, jangan lupa mencicipi kuliner tempe mendoan yang terkenal enak dan berukuran besar.
Apabila Anda butuh penginapan pun banyak tersedia di sekitarnya. Bahkan, ada sarana untuk seminar, rapat kerja, maupun kegiatan yang lain. Sementara untuk harga tiket masuk Waduk Sempor Kebumen, pengunjung hanya membayar tiket sebesar Rp 5.000. Biaya yang lain untuk parkir dan sewa wahana wisata air.
Lokasi dan Rute Wisata Waduk Sempor
Kawasan Bendungan Sempor secara administratif terletak di Desa Sempor, Kec. Sempor, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Lokasinya mudah dijangkau, sekira 29 kilometer atau 50 menit berkendara dari pusat Kota Kebumen. Apabila tidak menggunakan kendaraan pribadi, ada angkutan umum. Lihat Peta Lokasi.
Waduk Sempor berjarak dekat dengan Kota Gombong, sekitar 7 kilometer atau 15 menit berkendara ke utara. Gombong juga merupakan tujuan wisata terkenal di Kebumen. Bila ingin lanjut menjelajah pantai, butuh sekitar 1 jam berkendara ke selatan. Pantai Surumanis adalah salah satu rekomendasi pantai terbaik.