Daftar Menarik Jawa Timur Jember

Tempat Wisata di Jember, 10 Destinasi Terbaik dan Wajib Dikunjungi

0 Komentar
Beranda
Daftar Menarik
Jawa Timur
Jember
Tempat Wisata di Jember, 10 Destinasi Terbaik dan Wajib Dikunjungi

Memilih Jember sebagai destinasi liburan di Jawa Timur bisa menjadi ide yang sempurna. Pasalnya, potensi wisata kabupaten di Kawasan Tapal Kuda ini benar-benar meningkat selama lima tahun terakhir. Sekarang ini setidaknya sudah ada 90 tempat wisata di Jember yang siap memanjakan liburan siapa saja.

Even tahunan "Jember Fashion Carnaval" yang telah menjadikan Jember sebagai Kota Karnaval Dunia, tetaplah menjadi puncak kunjungan wisatawan domestik maupun mancanegara. Selain itu, Jember adalah Kota Seribu Bukit yang tentu menyajikan potensi luar biasa untuk memanjakan pecinta wisata alam.

Selebihnya sebagai Kota Pandhalungan, Jember adalah rumah bagi keragaman suku dan budaya sehingga mirip seperti miniature of Indonesia. Wisata budaya tentu istimewa di Jember, termasuk melalui Festival Egrang Tanoker yang rutin diselenggarakan. Juga, kerajinan Batik Jember dengan kekhasan motifnya.

Intinya, Pariwisata di Jember menawarkan pengalaman liburan yang kaya bagi siapapun. Jadilah salah satu traveler yang bergembira di sana. Apabila bingung harus memulai dari mana, berikut adalah daftar rekomendasi beberapa tempat wisata di Jember yang terindah, terbaik, dan pastinya menarik dikunjungi.

Objek Wisata Teluk Love Pantai Payangan

Teluk Cinta dengan bentuk mirip simbol hati ini cukup unik dan ikonik mewakili pesisir pantai di Jember. Datanglah dan kagumi pesona alamnya. Terilhami oleh bentuk pesisir yang unik tersebut, pihak pengelola semakin kreatif mempermak spot-spot alam di sekitarnya sehingga suasananya makin terkesan romatis.

Beberapa spot poluler di Teluk Love di antaranya Bukit Domba yang diperkaya spot foto yang instagramable. Ada juga Puncak Seribu Janji. Menariknya, Teluk Love ini berlokasi di satu kawasan dengan salah satu unggulan wisata pantai di Jember, yakni Pantai Payangan yang eksotis dengan bentang pasir gelapnya.

Lokasi: Desa Kepatihan, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember, Jawa Timur

{next}

Wisata Pantai Tanjung Papuma di Jember

Pantai Papuma merupakan salah satu pantai tercantik di Jawa Timur. Liburan ke Jember sudah pasti wajib mampir ke pantai yang terkenal dengan hamparan pasir putihnya ini. Lanskap pantainya demikian menawan. Tak heran jika pantai ini menjadi tempat wisata di Jember terfavorit dikunjungi oleh wisatawan.

Seperti umumnya pantai di laut selatan, Papuma merupakan pantai berombak cukup besar. Oleh karena itu berenang tidaklah ideal. Meskipun begitu, Pantai Papuma memiliki banyak cara untuk menyibukkan liburan para pengunjungnya dengan beragam aktivitas yang menarik. Fasilitas wisatanya pun memadai.

Lokasi: Tj. Papuma, Lojejer, Wuluhan, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Jawa Timur

Wisata Taman Botani Sukorambi Jember

Sesuai namanya, Taman Botani Sukorambi merupakan tempat wisata di Jember yang bertema alam. Tempat bermain sekaligus tempat belajar yang mengajak pengunjungnya lebih dekat dengan tanaman. Di sini, setiap wisatawan bisa belajar metode penanaman, perawatan, hingga cara memanen tanaman.

Taman Botani adalah salah satu tempat wisata populer di Kota Jember. Banyak spot selfie yang instagramable dan beraneka rupa wahana wisata yang menarik. Yang tak kalah menariknya, tempat ini juga merupakan rumah bagi aneka satwa, dari yang peliharaan hingga satwa liar seperti kuda, rusa, dan aneka burung.

Lokasi: Jalan Mujahir, Krajan, Kec. Sukorambi, Kabupaten Jember, Jawa Timur

Objek Wisata Air Terjun Tancak di Jember

Wisata alam Jember juga menyajikan berbagai varian air terjun. Salah satu yang terindah adalah Air Terjun Tancak yang berada di area pegunungan Argopuro. Suasananya sejuk menenangkan berselimut rimbun hijau tetumbuhan. Sangat eksotis dengan pemandangan tebing tinggi yang cenderung basah elegan.

Bagi traveler pecinta alam, air terjun ini bisa menjadi destinasi wajib. Beragam aktivitas bisa dilakukan, khususnya berenang. Bagi penyuka fotografi, banyak spot menarik untuk diabadikan. Suasana sejuk segar khas pegunungan, lengkap dengan nyanyian burung-burung memastikan siapapun selalu betah di sini.

Lokasi: Pegunungan Argopuro, Suci, Panti, Kabupaten Jember, Jawa Timur

Tempat Wisata Bukit Watu Pecah Jember

Tempat wisata di Jember yang wajib dikunjungi selanjutnya berada di Ambulu. Di kecamatan ini terdapat sebuah bukit yang bernama Bukit Watu Pecah. Bukit ini senantiasa menarik wisatawan untuk mendaki ke puncaknya dan membuat mereka takjub dengan indahnya pemandangan alam dari atas ketinggian.

Nama Watu Pecah merujuk bebatuan besar yang terbelah menjadi dua di salah satu puncaknya. Karena jarak yang cukup dekat, setelah mengunjungi Papuma, Watu Ulo, dan Teluk Love, wajib hukumnya sekalian berkunjung ke obyek wisata alam ini. Nikmati suasananya dan kagumi panorama alamnya yang cantik.

Lokasi: Desa Langon, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Jawa Timur

Objek Wisata Puncak Rembangan Jember

Di ketinggian, kita bisa menikmati pemandangan dengan sensasi tersendiri. Bukan hanya tentang menyaksikan lanskap yang lebih leluasa, tapi juga karena perbukitan identik dengan suasana yang romantis, terutama malam hari. Salah satu tempat wisata di Jember yang menyajikannya adalah Puncak Rembangan.

Puncak berketinggian 650 mdpl ini memang menawan. Perlu perjalanan sejauh 15 KM dari Kota Jember, ke utara ke arah Bondowoso, untuk menemukan objek wisata alam ini. Rembangan Hill termasuk wisata agrowisata di Jember dengan fasilitas lengkap, mencakup pilihan penginapan, kolam renang, dan lain-lain.

Lokasi: Darungan, Kemuning Lor, Kec. Arjasa, Kabupaten Jember, Jawa Timur

{next}

Air Terjun Antrokan Manggisan di Jember

Menjelajah tempat wisata di Jember haruslah memiliki durasi liburan panjang. Pasalnya, setiap sudut alam Jember selalu menarik. Persiapkan fisik Anda untuk melanjutkan petualangan ke Air Terjun Antrokan Manggisan. Terkadang juga disebut Air Terjun Manggisan karena letaknya di Manggisan, Tanggul, Jember.

Selain menyajikan lanskap yang memikat, air terjun ini juga termasuk tempat wisata alam di Jember dengan fasilitas memadai. Ada rumah makan serta spot pemancingan. Bagi penyuka fotografi dan selfie, mudah menemukan latar yang instagenik. Melebarlah hingga menemukan sudut terbaik untuk diabadikan.

Lokasi: Desa Manggisan, Kecamatan Tanggul, Kabupaten Jember, Jawa Timur

Wisata Alam Budaya Ledokombo Jember

Ledokombo merupakan salah satu kecamatan di Jember yang bisa dikatakan mampu untuk menjamu liburan dengan sangat istimewa, khususnya bagi para penggemar wisata budaya dan wisata alam. Di Ledokombo, terdapat Kampung Wisata Belajar Tanoker yang pasti membuat wisatawan sibuk bergembira.

Banyak permainan tradisional, termasuk egrang yang sekarang resmi dijadikan festival tahunan Kabupaten Jember. Kampung Wisata Tanoker juga mencakup agrowisata, wisata alam, outbond, kuliner, hingga live in di rumah warga. Jika ingin oleh-oleh berupa batik khas Jember, bisa datang ke Batik Ledokombo.

Untuk wisata alam, Ledokombo mengoleksi beberapa air terjun. Ada Air Terjun Damar Wulan I dan II, yang pertama populer dijuluki Niagara Mini. Ada juga Air Terjun Anjasmoro dengan keunikan komposisi tingkatannya. Selain itu, terdapat juga Air Terjun Antrokan Kuda Putih yang masih sangat kental dengan mitos.

Lokasi: Kampung Wisata Tanoker Ledokombo, Kabupaten Jember, Jawa Timur

Wisata Kebun Teh Gunung Gambir Jember

Perkebunan Teh Gunung Gambir (Green Tea Plantations) adalah objek wisata di Jember yang jangan sampai terlewatkan. Perkebunan peninggalan era kolonial Belanda ini terletak di ketinggian yang mencapai 900 mdpl. Suasananya sejuk, menenangkan, sementara di sejauh mata memandang hanyalah keindahan.

Di Perkebunan Teh Gunung Gambir telah dikembangkan 8 jenis teh yang dikenal sebagai teh bir (tea beer). Sebagai salah satu destinasi wisata favorit, pengelola pun menyediakan ragam fasilitas penunjang. Mulai dari kolam renang, tea walk, penginapan, camping ground, dan masih banyak lagi fasilitas yang lainnya.

Lokasi: Lanasan, Gelang, Kec. Sumber Baru, Kabupaten Jember, Jawa Timur

Wisata Alam Puncak SJ88, Jelbuk Jember

Jember adalah Kota 1000 Bukit. Jika kurang puas di Rembangan Hill, Anda bisa meluncur ke Puncak SJ88. SJ merupakan singkatan dari Sucopangepok dan Jelbuk, mewakili nama desa dan kecamatan dimana tempat wisata ini berada. Adapun penambahan angka 88 karena bukit ini berada diketinggian 880 mdpl.

Berkunjung ke tempat wisata di Jember ini butuh jiwa petualang karena kondisi medan yang cukup sulit. Namun jelas semua nilai kelelahan akan terbayar lunas oleh keindahan di puncaknya. Selain persiapan fisik, perlu perbekalan pribadi karena Puncak SJ88 masih sangat alami, belum banyak fasilitas yang tersedia.

Lokasi: Desa Sucopagepok, Kecamatan jelbuk, Kabupaten Jember, Jawa Timur

Demikian daftar rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Jember Jawa Timur. Tentu, yang tersebut dalam daftar di atas hanya mencakup sebagian kecil objek wisata yang ada di daerah Jember. Anggap saja daftar ini sebagai gambaran awal apabila Anda memiliki rencana liburan ke Jember. Jadi, selamat berwisata!