Selain sebagai desa adat, Pecatu merupakan salah satu destinasi utama wisatawan di Pulau Bali. Di desa inilah Pura Uluwatu berada, yang populer mendunia. Beberapa pantai indah di Bali, Pantai Nyang-Nyang dan Pantai Padang-Padang juga berada di sana. Lalu, ada Pantai Cemongkak yang tidak kalah indahnya
Bagi Anda pecinta pantai, Cemongkak Beach wajib masuk daftar kunjungan saat liburan ke Bali. Termasuk pantai tersembunyi, tapi cukup mudah menemukannya karena berada di antara Pantai Bingin dan Pantai Dreamland yang terkenal. Baca ulasan berikut untuk informasi rute, fasilitas, daya tarik dan harga tiketnya.
Daya Tarik Pantai Cemongkak di Pecatu
Pantai Cemongkak adalah salah satu contoh pantai yang tersembunyi di area pusat perhatian wisata Bali. Meski berada di sekitar kawasan New Kuta, Dreamland Beach, pantai ini cukup pintar menyembunyikan pesonanya. Seolah objek wisata baru, belum banyak yang tahu, tapi pemandangan alamnya boleh diadu.
Bentang alamnya begitu menawan dengan benteng tebing bukit yang menjulang panjang. Cemongkak Hill nama bukit itu, ada juga yang menyebutnya Tanah Anarki. Apapun namanya, yang pasti puncak bukit ini indah dengan area lapang berbalut hijau rerumputan. Di sinilah spot terbaik menikmati eloknya lautan.
Laut yang membentang luas demikian sedap dipandang mata. Semilir angin turut mendramatisir suasana alamnya. Ideal bagi siapapun yang suka retreat, jauh dari keramaian wisata Bali. Cocok juga bagi penyuka landscape photography atau para traveler milenial pecinta swafoto yang mencari spot instagramable.
Bukit Cemongkak hanyalah sebagian dari daya tarik alam Pantai Cemongkak di Pecatu. Menuruni tebing menjadi syarat utama bila ingin mencapai pantainya. Ketinggiannya sekira 10 meter dengan puluhan anak tangga hingga di bibir pantai yang indah berpasir putih bersih yang terhampar cukup landai dan panjang.
Sebaran bebatuan karang dengan berbagai bentuk dan ukuran melengkapi keindahan panoramanya. Pun demikian dengan dinding tebing yang tinggi yang membentengi cenderung menghadirkan kesan eksotis. Gemuruh ombak dengan suasana yang cenderung sepi mengesankan nuansa yang damai menenangkan.
Karena menempati garis pantai yang sama dengan Pantai Dreamland yang menghadap ke barat. Pantai Cemongkak Pecatu juga termasuk tempat terbaik menikmati keindahan matahari terbenam. Oleh karena itu, waktu terbaik berkunjung ke pantai ini adalah sore hari. Bertahan hingga keindahan sunset menjelang.
{next}Fasilitas Wisata dan Harga Tiket Masuk
Sebagai salah satu wisata pantai tersembunyi di Pulau Bali, di Cemongkak Beach minim fasilitas. Tidak ada warung makanan dan minuman ataupun fasilitas wisata lainnya. Jadi, siapkan perbekalan yang mencukupi selama berada di pantai ini. Bagaimana dengan harga tiket masuk Pantai Cemongkak? gratis, tanpa biaya.
Menariknya, di kawasan ini terdapat beberapa peninggalan berupa reruntuhan bangunan yang sepertinya telah lama ditinggalkan. Bisa jadi puing-puing bangunan tersebut awalnya adalah sarana penunjang wisata. Ada kemungkinan Cemongkak Beach Bali dulunya pernah direncanakan atau sudah menjadi objek wisata.
Lokasi dan Rute Cemongkak Beach Bali
Pantai Cemongkak Bali berlokasi di Jl. Bangbang Metuug, Pecatu, Kuta Selatan, Kab. Badung, Bali. Sekira 23 kilometer atau 35 menit bila Anda berangkat dari kawasan pusat Kuta Bali. Jaraknya kurang lebih sama atau lebih dekat apabila berangkat dari Bandara Internasional Ngurah Rai Bali. Manfaatkan Peta Lokasi.
Dari Kuta maupun Denpasar, patokannya adalah kantor desa Pecatu. Temukan pertigaan di sekitarnya lalu belok ke kanan ke Jalan Labuhan Sait. Lanjutkan perjalanan hingga bertemu persimpangan dan belok ke arah kanan ke Jalan Pantai Cemongkak. Ikutilah jalan itu sampai di belokan sebelum El Karbon Restaurant.
Bila datang membawa mobil, Anda bisa memarkirnya di sekitar belokan tersebut. Tak jauh dari belokan itu, temukan dan ikuti jalanan setapak berpaving blok. Sementara itu, bagi yang menggunakan sepeda motor bisa langsung masuk ke jalan tersebut dan memarkirnya di sekitar gang dekat kawasan pantainya.