Beranda
Destinasi Wisata
Gunung
Sulawesi Selatan
Toraja
Pango-Pango Toraja - Daya Tarik, Fasilitas Wisata, Harga Tiket & Rute

Tana Toraja di Sulawesi Selatan akan selalu menjadi destinasi wisata yang terbaik bagi siapa saja. Harmoni keindahan alam dan budaya Suku Toraja demikian menarik perhatian wisatawan dunia. Terkait daya tarik alam, kawasan wisata Pango-Pango Makale merupakan salah satu tempat wisata hits dan populer di sana.

Apabila Anda punya rencana liburan ke Toraja, selain mengunjungi Desa Wisata Kete Kesu di Toraja Utara, sempatkanlah mampir ke Agrowisata Pango Pango. Lokasinya berada di Desa Pasang, Kecamatan Makale Selatan, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Bacalah ulasan berikut ini untuk memperkaya informasi.

Daya Tarik Wisata Pango-Pango Makale

Menempati kawasan dataran tinggi Gunung Pango-Pango, objek wisata alam ini terkenal dengan julukan Negeri di Atas Awan. Berkat indahnya panorama alam di ketinggian 1700 MDPL, kawasan wisata Pango Pango melejit namanya menjadi salah satu objek wisata terkenal di Toraja, khususnya di kalangan milenial.

Dalam fungsi pariwisatanya, Pango-Pango Makale merupakan agrowisata. Sebuah tempat wisata edukasi penanaman kopi khas Toraja yang mendunia. Tidak hanya itu, di sini wisatawan juga bisa mempelajari banyak hal mengenai cengkeh, buah coklat, enau, tamarillo, dll. Termasuk wisata petik buah dan sayuran.

Terlepas dari fungsi utamanya, objek wisata alam ini viral berkat pemandangan alam yang menakjubkan. Bentang alam menyajikan lanskap hijau perbukitan yang membentengi Kota Makale. Sejauh memandang, keindahan senantiasa tersaji. Semakin menawan seiring permulaan datang dan pulangnya sang matahari.

Demikianlah adanya, wisata Pango-Pango Makale memang terkenal sebagai salah satu spot sunrise sunset terbaik di Toraja. Di momen-momen tersebut, lanskap pegunungan berhiaskan lautan awan nan menawan yang sedap dipandang. Ini berarti, wisatawan harus bertahan lebih lama di sini agar bisa menikmatinya.

Karena itu, camping menjadi aktivitas favorit di Pango-Pango Toraja. Camping di Negeri Atas Awan istilah populernya. Banyak kegiatan menarik untuk menghabiskan waktu di tempat ini. Anda bisa menjelajah ke beberapa spot foto yang tersedia dan selfie berlatar belakang pemandangan alam yang mengagumkan.

Fasilitas Wisata dan Harga Tiket Masuk

Kawasan Agrowisata Pango-Pango Toraja juga mencakup hutan pinus yang rindang menenangkan. Hutan tersebut telah tertata sedemikian rupa dengan akses taman yang bagus lengkap dengan beragam fasilitas penunjang. Selain spot foto selfie yang instagramable, ada juga wahana swing atau ayunan dan flying fox.

Fasilitas wisata Pango-Pango Makale cukup lengkap dan memadai. Tersedia camping ground di area yang strategis. Lalu ada gardu pandang, fasilitas istirahat berupa gazebo, spot jembatan gantung yang ikonik dan instagenic. Fasilitas lainnya mencakup lahan parkir, toilet, serta warung makanan dan minuman, dll.

Harga tiket masuk Pango-Pango Makale sebesar Rp 10.000. Namun, biaya tersebut belum termasuk parkir kendaraan sekitar Rp 5.000-10.000 dan camping sekitar Rp 15.000. Jika berniat camping di Pango Pango, saran terbaik adalah membawa peralatan tenda sendiri. Pastikan juga bawa jaket karena udaranya dingin.

Rute Lokasi Wisata Pango Pango Toraja

Objek wisata Pango-Pango beralamat di Kelurahan Pasang, Kecamatan Makale Selatan, Kabupaten Tana Toraja, Provinsi Sulawesi Selatan. Jaraknya kurang lebih 9 kilometer dari Makale yang merupakan kawasan ibu kota dari Tana Toraja. Sekitar 25 menit perjalanan berkendara untuk mencapai lokasi tempat wisata ini.

Hanya saja, karena berada di daerah pegunungan, akses jalan untuk mencapainya cenderung berliku-liku dan naik turun. Rekomendasi terbaik adalah menggunakan kendaraan roda dua dan pastikan ideal untuk akses jalan di pegunungan. Manfaatkan Google Maps untuk mempermudah perjalanan. Lihat Peta Lokasi.