Dalam pariwisata, metropolitan Malang Raya menawarkan paket komplit kepada siapapun yang mendatanginya. Para pecinta pantai pun demikian dimanja oleh pesona pesisir di sisi selatannya. Terlebih, kini banyak pantai baru yang bermunculan di tepi Jalur Lintas Selatan (JLS). Pantai Parang Dowo adalah salah satunya.
Suka pantai? bersegeralah ke Malang Selatan. Jika bingung mulai dari mana, pilih salah satu Pantai Terindah di Malang. Atau, bisa juga ke Pantai Parang Dowo. Lokasinya berada di Gajahrejo, Gedangan, Kabupaten Malang. Sebelum pergi ke sana, ketahui daya tarik wisata, harga tiket, fasilitas, dan rutenya melalui info berikut.
Daya Tarik Wisata Pantai Parang Dowo
Meski tergolong wisata pantai baru di Malang, pantai ini punya daya tarik alam yang tak bisa dipandang sebelah mata. Cantik namun unik, karena permukaan pesisir seolah terbagi dua. Lantai batu karang yang berlapis hijau rumput seperti lumut membentang memisahkan laut dengan pasir pantai yang putih memanjang.
Keberadaan karang panjang tersebut menjadi penahan ombak, air tidak sepenuhnya sampai di pasirnya. Karena itu banyak yang menyebut Pantai Parang Dowo termasuk pantai ramah anak. Mereka bisa leluasa dan aman bermain pasir di tepi pantai tanpa khawatir gelombang laut pantai selatan yang cenderung menggila.
Menariknya, lantai karang di sini juga punya banyak cekungan yang menampung air. Cekungan tersebut seolah jacuzzi alami yang ideal untuk berendam sambil menikmati pantai. Karena ikonik, karang ini pun menjadi nama pantai ini. Parang dalam bahasa Jawa juga mewakili tebing karang, sedangkan Dowo berarti panjang.
Tentu, daya tarik Pantai Parang Dowo yang juga tak jarang disebut Pantai Parang Panjang tidak hanya itu. Pemandangannya begitu syahdu, terlebih jika Anda menyaksikannya dari atas bukit di sisi barat. Batas alam melalui perpaduan benteng perbukitan dan biru lautan yang terbentang tanpa ujung sangat memanjakan mata.
Alur berjalannya waktu turut menyajikan suasana dan lanskap yang berbeda. Panorama ketika sunrise maupun sunset tak kalah mempesona. Ini bonus bagi Anda yang bertahan, bermalam dengan camping mendirikan tenda. Jika ingin menjelajah, bisa ke Pantai Jolangkung di sebelah timur atau Pantai Telok di sebelah barat.
Fasilitas Wisata dan Harga Tiket Masuk
Terbilang sebagai pantai baru di Malang, bukan berarti pantai ini tanpa fasilitas. Bahkan fasilitasnya sudah cukup memadai. Untuk konsumsi, tersedia beberapa penjual makanan. Jika tak ingin camping, kabarnya kini sudah ada homestay di sekitar pantai. Fasilitas yang lain meliputi toilet bersih, gazebo, lahan parkir yang luas, dll
Keterangan | Harga |
---|---|
Tiket Masuk | Rp. 10.000 |
Parkir Motor | Rp. 5.000 |
Parkir Mobil | Rp. 10.000 |
Penginapan | ± Rp. 250.000 |
Note: harga tiket masuk dan biaya wisata yang tersebut dalam daftar di atas tidak selalu akurat, karena bisa berubah sewaktu-waktu.
Rute ke Pantai Parang Dowo di Malang
Pantai Parang Dowo berlokasi di Desa Gajahrejo, Gedangan, Kabupaten Malang. Jaraknya kurang lebih 65 kilometer dari Kota Malang atau sekitar 2 jam durasi berkendara. Anda bisa memakai rute Pantai Sendang Biru melalui Gadang dan Turen. Ikuti arah ke Sendang Biru hingga tiba di pertigaan (1 kilometer sebelum pantainya).
Di pertigaan tersebut akan Anda dapati petunjuk arah ke beberapa pantai. Ikuti petunjuk yang mengarah ke Pantai Goa Cina atau Pantai Bajul Mati. Teruskan perjalanan melewati beberapa pantai di tepi Jalur Lintas Selatan. Saat sampai di Pantai Jolangkung, Pantai Parang Dowo ada di sebelah barat pantai tersebut. Peta Lokasi