Beranda
Bandung
Destinasi Wisata
Jawa Barat
Lembang
The Lodge Maribaya - Fasilitas Wisata, Harga Tiket, Jam Buka

Lembang adalah destinasi wisata cemerlang. Salah satu tujuan utama di kawasan Bandung dan sekitarnya. Tentu, Anda perlu berkunjung ke sana. Menikmati hijau alamnya dan ceria bersama keluarga. Banyak sekali opsi tempat wisata di area Lembang Bandung. The Lodge Maribaya termasuk yang terkenal di sana.

Memang ada rencana berlibur ke The Lodge Maribaya Lembang? Anda bisa mengunjungi tempat wisata ini di Jalan Maribaya, Babakan, Gentong, Cibodas, Lembang, Bandung Barat. Sebelum berangkat, ada baiknya Anda tahu daya tarik, harga tiket masuk, jam buka The Lodge Lembang. Simak info wisata berikut ini.

Daya Tarik Wisata The Lodge Maribaya

Menempati kawasan Maribaya yang terkenal akan keindahan lanskap pegunungannya, The Lodge menawarkan banyak hal di satu area. Populer sebagai tempat wisata kekinian yang kaya wahana dan spot instagenic berlatarkan rimbunnya hutan pinus. Tak hanya itu, tempat ini juga termasuk glamping dan wisata kuliner.

Wahana Spot Foto

The Lodge Woodland cocok untuk Anda yang mencari tempat instagramable di Lembang Bandung. Spot-spot foto keren dan kekinian adalah daya tarik utama yang menjadikannya objek wisata hits di Lembang dan sekitarnya. Jujugan utama, terutama bagi kaum milenial yang gemar berburu spot foto yang instagenic

Semua Fun Rides atau wahana di The Lodge umumnya berada di ketinggian. Oleh karena itu, latar foto hampir sepenuhnya hijau hutan. Beberapa wahana wisata yang terkenal di antaranya Valley Swing, Zip Bike, Mountain Swing, Glass Deck, Hot Air Balloon, Bamboo Sky, Extreme Swing, Gantole, dan New Sky Tree.

Wisata Glamping

Apabila terlanjur suka dengan suasana khas Lembang, bertahanlah karena The Lodge Bandung juga merupakan tempat glamping populer di sana. Anda bisa merasakan sensasi berkemah dengan fitur yang lengkap. Tersedia dua pilihan comfort camping di sini, yakni Standard Camp dan Fun Camp berkapasitas dua orang.

Selain glamping, di sini juga ada penginapan Joglo dan vila. The Village / Joglo mencakup teras pribadi, minibar dan kamar mandi pribadi lengkap dengan amenitasnya. Semua fasilitas yang ada di The Village / Joglo juga tersedia di vila kayu. Namun, vila ini menawarkan fasilitas tambahan yang berupa private jacuzzi.

Restoran dan Kafe

The Lodge Maribaya juga termasuk 3 tempat bersantap. Ada Omah Bamboo yang penuh ornamen bambu. Restoran dengan dua area, outdoor dan indoor ini menawarkan makanan prasmanan Sunda. Ada juga Dapur Hawu yang semua masakannya dimasak menggunakan tungku serta sebuah kafe bernama The Pines Cafe.

Fasilitas Wisata dan Harga Tiket Masuk

Fasilitas wisata di The Lodge Woodland Maribaya Lembang sangat lengkap. Selain akomodasi penginapan dan restoran, fasilitas lainnya wedding venue, toilet, area parkir yang luas, tempat ibadah berupa mushola, dan masih banyak yang lainnya. Untuk harga tiket masuk, wahana, dan glamping, lihat tabel di bawah ini:

KeteranganHarga
Tiket Masuk The Lodge MaribayaRp. 50.000
Wahana WisataValley SwingRp. 25.000
Zip BikeRp. 25.000
Hot Air BalloonRp. 25.000
Glass DeckRp. 25.000
Mountain SwingRp. 20.000
Bamboo SkyRp. 20.000
Extreme SwingRp. 25.000
GantoleRp. 25.000
New Sky TreeRp. 20.000
Sky PlaneRp. 25.000
Sky TreeRp. 15.000
Camp & VillageStandard CampRp. 800.000
 Fun CampRp. 1.000.000
 The Village/JogloRp. 1.600.000
 Vila KayuRp. 7.500.000
Note: tiket masuk The Lodge umumnya sudah termasuk 1 wahana dan voucher makan 10K. Harga yang tersebut di atas tidak selalu akurat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk update harga terbaru, syarat dan ketentuan, serta pembelian tiket secara online, kunjungi situs resminya DI SINI

Jam Buka dan Rute The Lodge Lembang

Jam Buka: Setiap Hari, pukul 09.00 - 17.00 WIB
Alamat: Jl. Maribaya No. 149/252 RT. 03 / RW. 15 Babakan, Gentong, Cibodas, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat 40391

The Lodge Maribaya Lembang berjarak kurang lebih 18 kilometer dari pusat kota Bandung atau sekitar 45 menit perjalanan berkendara. Tersedia beberapa rute, namun yang termudah adalah melalui Jalan Setiabudhi ke arah Lembang lalu ke Maribaya hingga tiba di lokasi. Untuk mempermudah, gunakan Peta Lokasi.