Kenyamanan dan kegembiraan dalam liburan makin beragam caranya. Begitu juga dengan kegiatan kemah (camping) di alam terbuka. Glamping atau glamorous camping termasuk opsi hits yang wajib dicoba. Jika tujuan Anda Bandung, banyak wisata glamping di sana. Glamping Lakeside Rancabali salah satunya.
Glamping Lakeside Rancabali atau Glamping Lakeside Ciwidey merujuk pada satu tempat sebagai salah satu fitur wisata yang berada di tepi Danau Situ Patenggang. Lokasinya di Jl. Raya Ciwidey - Patengan, Situ Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Baca ulasan berikut sebelum wisata ke sana.
Daya Tarik Glamping Lakeside Rancabali
Glamping Lakeside adalah varian bagaimana cara terbaik menikmati Situ Patenggang yang secara alami memang menakjubkan. Sebuah danau menawan buah cinta yang mendalam. Begitulah legenda yang menyelimuti danau di sekitar kawasan perkebunan teh Rancabali ini. Kedamaian begitu mendominasi suasananya.
Menginap di Glamping Lake side di Rancabali memungkinkan Anda lebih puas memanjakan diri dalam nuansa keindahan dan ketenangan. Bisa leluasa menjelajahi danau dan kawasan perkebunan teh yang asri. Coba juga berbagai wahana wisata di Situ Patenggang. Naik boat, perahu dayung, dan sepeda air di perairannya.
Selain itu, ada juga pilihan aktivitas yang lain, seperti offroad, paintball, hingga wisata petik stroberi. Di Glamping Lakeside Ciwidey, Anda juga bisa melebar ke Kapal Penisi Resort dan mencicipi kuliner Sunda di restoran yang unik. Restoran yang ikonik di Situ Patenggang ini bentuknya mirip dengan bahtera yang megah.
Wisata di Situ Patengan dijamin betah. Selain banyak sekali aktivitas wisata, fasilitas di sini juga sangat lengkap. Di samping fasilitas dari Glamping Lakeside Rancabali, di area danau juga ada penyewaan gazebo dan tikar untuk bersantai, tempat ibadah berupa mushola, parkirnya luas, toilet, dan banyak lagi lainnya.
Menariknya, Glamping Lake side Ciwidey juga menyediakan fasilitas event dan pertemuan. Dengan kapasitas 100-120 orang, fasilitasnya bisa untuk upacara pernikahan, acara sosial, pertemuan bisnis, hingga family gathering. Harga tiket masuk Situ Patenggang IDR 25K. Adapun harga glamping tergantung jenisnya.
Beberapa Jenis Glamping dan Harganya
Glamping Lakeside di Ciwidey menyediakan beberapa jenis glamping yang bisa Anda pilih salah satunya. Tiap glamping memiliki unik, sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budget wisata. Selain harganya berbeda, pemandangannya pun berbeda. Sejauh ini ada empat jenis glamping, berikut rinciannya:
- Keong Tent Resort: tersedia 14 unit dengan kapasitas 4-5 orang. Tenda termasuk kamar mandi dalam. Lokasinya strategis di tengah kebun teh yang hijau dan menenangkan. Tarif permalamnya 1,1-1,3 juta termasuk sarapan.
- Lakeside Tent Resort: tersedia 9 unit dengan kapasitas 2-5 orang. Lokasinya berada di tepi danau dan masing-masing memiliki halaman, bisa buat acara api unggun atau bbq keluarga. Harganya berkisar 1,6 juta termasuk sarapan.
- Family Tent Resort: ada 10 unit berkapasitas 4-10 orang sehingga cocok untuk keluarga atau grup. Posisinya di antara kebun teh dan danau dengan pemandangan menenangkan. Tarifnya sekitar 2-2,5 juta termasuk sarapan.
- Sayang Heulang Resort: tersedia 3 unit, 1 unit berkapasitas 6 orang dan 2 unit berkapasitas 4 orang. Berlokasi di perkebunan teh dengan view menghadap ke danau dengan balkon. Harganya sekitar 2-2,5 juta termasuk sarapan.
Rute Lokasi Glamping Lakeside Ciwidey
Glamping Lakeside Rancabali berlokasi di Jl. Raya Ciwidey - Patengan, Situ Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Dari Bandung, jaraknya sekitat 60 kilometer atau kurang lebih 2 jam durasi perjalanan berkendara. Setidaknya, tersedia 2 rute yang bisa Anda gunakan untuk sampai di lokasinya.
Pertama, dari Cipularang dan masuk tol Kopo. Keluar tol, ambil arah ke Soreang lalu Ciwidey. Kedua, dari Cipularang masuk tol Buah Batu lalu mengikuti arah ke Banjaran. Temukanlah arah ke Soreang untuk kemudian ke Ciwidey. Jarak Situ Patenggang dari Ciwidey sekitar 16 kilometer, jalanannya bagus. Peta Lokasi.