Beranda
Destinasi Wisata
Jawa Timur
Malang
Malang Raya
Pantai
Pantai Ngliyep Malang - Fasilitas, Harga Tiket Masuk, dan Rute

Pantai Ngliyep merupakan wisata pantai tertua dan terpopuler dalam jajaran pantai di Malang Selatan. Bahkan ada yang mengatakan, pantai inilah yang pertama kali terkenal dan menjadi tujuan favorit di Malang Selatan sebelum Pantai Balekambang dan Pantai Sendangbiru Malang.

Dengan luas kawasan kurang lebih 10 hektar yang menampung segala bagiannya, Ngliyep termasuk pantai dengan banyak cara dalam memuaskan liburan wisatawan. Secara administratif pantai ini berlokasi di Desa Kedungsalam, Kecamatan Donomulyo, Malang, Jawa Timur.

Daya Tarik Pantai Ngliyep Malang

Berbatasan langsung dengan Samudera Indonesia, Pantai Ngliyep Malang menawarkan pesona indah pesisir selatan yang sudah pasti layak dikagumi. Hamparan pasir putihnya lembut cukup luas dan panjang. Semakin Asri dengan berbenteng rindangnya hijau pepohonan.

Sementara itu, alunan gelombang ombak khas pantai selatan cukup mampu menghadirkan suasana yang membuat setiap wisatawan mengantuk (Jawa : liyep-liyep). Suasana itulah yang menjadi cikal bakal namanya. Intinya, pantai ini mengajak Anda bersantai sepenuhnya.

Tidak hanya itu, Ngliyep juga hadir dengan perbentengan tebing-tebing curam yang menawarkan kesan artistik dalam balutan hijaunya hutan tropis. Di sini juga terdapat spot Teluk Putri yang berharap bisa memanjakan siapapun yang datang dengan kemolekan tersendiri.

Yang tak kalah menariknya adalah keberadaan pulau kecil bernama Gunung Kombang. Di pulau itu, ada sebuah petilasan yang semakin meneguhkan kesan eksotisnya. Mbah Atun asal Jogjakarta, dipercaya sebagai orang pertama menemukan pantai ini sekitar tahun 1919.

Selanjutnya, pantai ini resmi menjadi objek wisata pada tahun 1951. Setiap tanggal 14 bulan Maulud, di sini selalu diadakan acara Labuhan. Kegiatan yang sudah ada sejak masa Mbah Atun tersebut telah menjadi magnet yang mampu menarik kunjungan banyak wisatawan.

Lokasi dan Rute ke Pantai Ngliyep

Pantai Ngliyep Malang memiliki akses jalan yang bagus dan mudah dijangkau. Karena sejak tahun 1980-an jalan menuju ke pantai ini telah di aspal. Lokasinya berjarak sekitar 60 km dari Kota Malang ke selatan dengan durasi perjalanan berkisar 2 jam menggunakan kendaraan bermotor.

Dari Malang, lanjutkan berkendara ke selatan ke arah Kepanjen hingga Sumbermanjing Kulon (Pagak). Rute selanjutnya, belok kanan ke Jl. Ahmad Yani, terus ke Jl. Sumbermanjing Kulon hingga ke Jl. Raya Kedungsalam dan belok kiri ke Jl. Raya Pantai Ngliyep. Peta Rute.

{next}

Aktivitas yang Menarik dilakukan

Sebagai salah satu pantai terpopuler di Malang Selatan, Pantai Ngliyep menawarkan beragam cara bagi pengunjung yang ingin menikmatinya. Hanya saja, berenang bukanlah aktivitas ideal mengingat gelombang ombak yang lumayan besar, kecuali sekedar bermain air di tepi pantainya.

Di luar aktivitas berenang, pengunjung bisa melakukan banyak hal di sekitar pantai. Pantai ini benar-benar berbenah dan dirancang untuk memanjakan segala jenis wisatawan, termasuk bagi yang suka selfie. Tersedia banyak spot menarik untuk mengabadikan pengalaman wisata Anda.

Semua kegiatan wisata pantai umumnya bisa dilakukan seperti bermain pasir, ayunan dan banyak lagi. Selain itu, di saat air laut surut, sejenak bermain air bukanlah ide yang buruk. Di sekitarnya juga telah tersedia bangunan menara pandang yang bagus untuk menikmati pemandangan.

Datangi juga Gunung Kombang untuk sejenak menghayati keberadaan petilasan atau mengagumi laut dari sisi berbeda. Lanjutkan penjelajahan hingga ke Teluk Putri, agar Anda tahu betapa pantai ini kaya akan pesona. Jika letih istirahatlah, pastikan energi tersisa untuk menikmati eksotika senja.

Fasilitas dan Harga Tiket Masuk

Pantai Ngliyep adalah salah satu pantai di Malang dengan fasilitas wisata yang sangat lengkap. Sebagian besar fasilitas umum telah tersedia. Terdapat sejumlah warung makanan dan minuman, mushola, lahan parkir yang luas, kamar mandi, beragam penginapan dan banyak lagi lainnya.

KeteranganHarga
Tiket MasukRp 15.000
Parkir MotorRp 5.000
Parkir MobilRp 10.000
Penginapan± Rp 100.000
Note: harga tiket masuk yang tersebut dalam daftar di atas belum tentu akurat karena bisa berubah sewaktu-waktu